| |

Seri “Memikat” (Memahami Iman Katolik)

Tanda Tanya

Devosi kepada orang kudus, adakah dasar biblisnya?

Orang kudus sama seperti kita. Hanya saja, dalam perjuangan iman mereka telah setia dan mencapai kemenangan.“Aku telah mengakhiri pertandingan yang baik, aku telah mencapai garis akhir dan aku telah memelihara iman. Sekarang telah tersedia bagiku mahkota kebenaran yang akan dikaruniakan kepadaku oleh Tuhan, Hakim yang adil, pada hari-Nya; tetapi bukan hanya kepadaku, melainkan juga kepada semua orang yang merindukan kedatangan-Nya.” (2 Tim 4:7-8).

Kini, para kudus telah ada bersama Allah di surga: “Karena sama seperti semua orang mati dalam persekutuan dengan Adam, demikian pula semua orang akan dihidupkan kembali dalam persekutuan dengan Kristus. Tetapi tiap-tiap orang menurut urutannya: Kristus sebagai buah sulung; sesudah itu mereka yang menjadi milik-Nya pada waktu kedatangan-Nya.” (1 Kor 15:22-23)

Para kudus telah mencapai kemenangan dalam perjuangan iman dan sekarang mereka telah bersama Allah di surga. Kita yakin bahwa doa-doa mereka lebih didengarkan karena telah menikmati hubungan akrab mesra dg Tuhan. Bantuan & dukungan doa mereka bagi kita tentulah sangat berguna. Jadi, kita mohon mereka untuk menjadi pendoa bagi kita.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *