Segera Mengikuti Yesus Kristus
Rabu, 30 November 2016
Pesta S. Andreas, Rasul
Rom 10:9-18; Mzm 19:2-3.4-5; Mat 4:18-22
Pada suatu hari, ketika Yesus sedang berjalan menyusur danau Galilea, Ia melihat dua orang bersaudara, yaitu Simon yang disebut Petrus, dan Andreas, saudaranya. … Yesus berkata kepada mereka, “Mari, ikutlah Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia.” Mereka pun segera meninggalkan jalanya, lalu mengikuti Yesus.
HARI ini adalah Pesta St. Andreas Rasul. Dalam Injil hari ini kita membaca bagaimana Yesus Kristus memanggilnya untuk mengikuti Dia. Andreas menjawab panggilan Yesus seketika segera meninggalkan jalanya lalu mengikuti Dia.
Kini Yesus Kristus juga memanggil kita untuk mengikuti Dia. Ia memanggil kita untuk mengikuti Dia lebih dekat lagi dari hari ke hari. Seperti St. Andreas, kita harus menjawab panggilan-Nya seketika segera dengan mengikuti dan mengasihi Dia.
Dalam Adorasi Ekaristi Abadi kita bersembah sujud di hadirat Yesus Kristus yang memanggil kita untuk mengikuti Dia dengan penuh cinta. Ia menghendaki jawaban, jawaban cinta kita. Itu semua tentang pilihan dan prioritas. Jika kita mengasihi Dia lebih dari kita mengasihi diri sendiri kita dapat mengikuti-Nya seketika segera pula.
Tuhan Yesus Kristus Engkau memanggil kami mengikuti Dikau. Engkau terus memanggil kami melalui hari ini. Bantulah kami menjawab dengan cinta, cinta yang mengatasi semua cinta kita terhadap hal lain yang kita cintai, keinginan dan kerinduan kini dan selamanya. Amin.
sumber : www.sesawi.net